SIKAP BAHASA (LANGUAGE ATTITUDE)

I.    Pendahuluan
Bahasa adalah salah satu ciri khas manusiawi yang membedakannya dari makhluk-makhluk yang lain. Selain itu, bahasa mempunyai fungsi sosial, baik sebagai alat komunikasi maupun sebagai suatu cara mengidentifikasikan kelompok sosial. Pandangan de Saussure (1916) yang menyebutkan bahwa bahasa adalah salah satu lembaga kemasyarakatan, yang sama dengan lembaga kemasyarakatan lain, seperti perkawinan, pewarisan harta peninggalan, dan sebagainya telah memberi isyarat akan pentingnya perhatian terhadap dimensi sosial bahasa. Namun, kesadaran tentang hubungan yang erat antara bahasa dan masyarakat baru muncul pada pertengahan abad ini (Hudson 1996). Para ahli bahasa mulai sadar bahwa pengkajian bahasa tanpa mengaitkannya dengan masyarakat akan mengesampingkan beberapa aspek penting dan menarik, bahkan mungkin menyempitkan pandangan terhadap disiplin bahasa itu sendiri. Sosiolinguistik merupakan ilmu yang mempelajari bahasa dengan dimensi kemasyarakatan. Apabila kita mempelajari bahasa tanpa mengacu ke masyarakat yang menggunakannya sama dengan menyingkirkan kemungkinan ditemukannya penjelasan sosial bagi struktur yang digunakan.  Dari perspektif sosiolinguistik fenomena sikap bahasa (language attitude) dalam masyarakat multibahasa merupakan gejala yang menarik untuk dikaji, karena melalui sikap bahasa dapat menentukan keberlangsungan hidup suatu bahasa.

II.    Sikap Bahasa (Language Attitude)
Sikap bahasa adalah posisi mental atau perasaan terhadap bahasa sendiri atau bahasa orang lain (Kridalaksana, 2001:197). Dalam bahasa Indonesia kata sikap dapat mengacu pada bentuk tubuh, posisi berdiri yang tegak, perilaku atau gerak-gerik, dan perbuatan atau tindakan yang dilakukan berdasarkan pandangan (pendirian, keyakinan, atau pendapat) sebagai reaksi atas adanya suatu hal atau kejadian.
Sikap merupakan fenomena kejiwaan, yang biasanya termanifestasi dalam bentuk tindakan atau perilaku. Sikap tidak dapat diamati secara langsung. Untuk mengamati sikap dapat dilihat melalui perilaku, tetapi berbagai hasil penelitian menunjukkan bahwa apa yang nampak dalam perilaku tidak selalu menunjukkan sikap. Begitu juga sebaliknya, sikap seseorang tidak selamanya tercermin dalam perilakunya.

Keadaan dan proses terbentuknya sikap bahasa tidak jauh dari keadaan dan proses terbentuknya sikap pada umumnya. Sebagaimana halnya dengan sikap, maka sikap bahasa juga merupakan peristiwa kejiwaan sehingga tidak dapat diamati secara langsung. Sikap bahasa dapat diamati melalui perilaku berbahasa atau perilaku tutur. Namun dalam hal ini juga berlaku ketentuan bahwa tidak setiap perilaku tutur mencerminkan sikap bahasa. Demikian pula sebaliknya, sikap bahasa tidak selamanya tercermin dalam perilaku tutur. Dibedakannya antara bahasa (langue) dan tutur (parole) (de Saussure, 1976), maka ketidaklangsungan hubungan antara sikap bahasa dan perilaku tutur makin menjadi lebih jelas lagi. Sikap bahasa cenderung mengacu kepada bahasa sebagai sistem (langue), sedangkan perilaku tutur lebih cenderung merujuk kepada pemakaian bahasa secara konkret (parole).

Triandis (1971) berpendapat bahwa sikap adalah kesiapan bereaksi terhadap suatu keadaan atau kejadian yang dihadapi. Kesiapan ini dapat mengacu kepada “sikap perilaku”. Menurut Allport (1935), sikap adalah kesiapan mental dan saraf, yang terbentuk melalui pengalaman yang memberikan arah atau pengaruh yang dinamis kepada reaksi seseorang terhadap semua objek dan keadaan yang menyangkut sikap itu. Sedangkan Lambert (1967) menyatakan bahwa sikap itu terdiri dari tiga komponen, yaitu komponen kognitif, komponen afektif, dan komponen konatif. Penjelasan ketiga komponen tersebut sebagai berikut.

  • Komponen kognitif berhubungan dengan pengetahuan mengenai alam sekitar dan gagasan yang biasanya merupakan kategori yang dipergunakan dalam proses berpikir.
  • Komponen afektif menyangkut masalah penilaian baik, suka atau tidak suka, terhadap sesuatu atau suatu keadaan, maka orang itu dikatakan memiliki sikap positif. Jika sebaliknya, disebut memiliki sikap negatif.
  • Komponen konatif menyangkut perilaku atau perbuatan sebagai “putusan akhir” kesiapan reaktif terhadap suatu keadaan.

Melalui ketiga komponen inilah, orang biasanya mencoba menduga bagaimana sikap seseorang terhadap suatu keadaan yang sedang dihadapinya. Ketiga komponen sikap ini (kognitif, afektif, dan konatif) pada umumnya berhubungan dengan erat. Namun, seringkali pengalaman “menyenangkan’ atau “tidak menyenangkan” yang didapat seseorang di dalam masyarakat menyebabkan hubungan ketiga komponen itu tidak sejalan. Apabila ketiga komponen itu sejalan, maka bisa diramalkan perilaku itu menunjukkan sikap. Tetapi kalau tidak sejalan, maka dalam hal itu perilaku tidak dapat digunakan untuk mengetahui sikap. Banyak pakar yang memang mengatakan bahwa perilaku belum tentu menunjukkan sikap.

Edward (1957) mengatakan bahwa sikap hanyalah salah satu faktor, yang juga tidak dominan, dalam menentukan perilaku. Oppenheim (1976) dapat menentukan perilaku atas dasar sikap. Sedangkan Sugar (1967) berdasarkan penelitiannya memberi kesimpulan bahwa perilaku itu ditentukan oleh empat buah faktor utama, yaitu sikap, norma sosial, kebiasaan, dan akibat yang mungkin terjadi. Dari keempat faktor itu dikatakan bahwa kebiasaan adalah faktor yang paling kuat, sedangkan sikap merupakan faktor yang paling lemah. Jadi, dengan demikian jelas bahwa sikap bukan satu-satunya faktor yang menentukan perilaku, tetapi yang paling menentukan perilaku adalah kebiasaan.

Anderson (1974) membagi sikap atas dua macam, yaitu (1) sikap kebahasaan dan (2) sikap nonkebahasaan, seperti sikap politis, sikap keagamaan, dan lain-lain. Menurut Anderson, sikap bahasa adalah tata keyakinan atau kognisi yang relatif berjangka panjang, sebagian mengenai bahasa, mengenai objek bahasa, yang memberikan kecenderungan seseorang untuk bereaksi dengan cara tertentu yang disenanginya. Namun sikap tersebut dapat berupa sikap positif dan negatif, maka sikap terhadap bahasa pun demikian. Garvin dan Mathiot (1968) merumuskan tiga ciri sikap bahasa yaitu:

  • Kesetiaan Bahasa (Language Loyalty) yang mendorong masyarakat suatu bahasa mempertahankan bahasanya dan apabila perlu mencegah adanya pengaruh bahasa lain.
  • Kebanggaan Bahasa (Language Pride) yang mendorong orang mengembangkan bahasanya dan menggunakannya sebagai lambang identitas dan kesatuan masyarakat.
  • Kesadaran adanya norma bahasa (Awareness Of The Norm) yang mendorong orang menggunakan bahasanya dengan cermat dan santun merupakan faktor yang sangat besar pengaruhnya terhadap perbuatan yaitu kegiatan menggunakan bahasa (language use).

Ketiga ciri yang dikemukakan Garvin dan Mathiot tersebut merupakan ciri-ciri sikap positif terhadap bahasa. Sikap positif yaitu sikap antusiasme terhadap penggunaan bahasanya (bahasa yang digunakan oleh kelompoknya/masyarakat tutur dimana dia berada). Sebaliknya jika ciri-ciri itu sudah menghilang atau melemah dari diri seseorang atau dari diri sekelompok orang anggota masyarakat tutur, maka berarti sikap negatif terhadap suatu bahasa telah melanda diri atau kelompok orang itu. Ketiadaan gairah atau dorongan untuk mempertahankan kemandirian bahasanya merupakan salah satu penanda sikap negatif, bahwa kesetiaan bahasanya mulai melemah, yang bisa berlanjut menjadi hilang sama sekali.

Sikap negatif terhadap bahasa dapat juga terjadi bila orang atau sekelompok orang tidak mempunyai lagi rasa bangga terhadap bahasanya, dan mengalihkannya kepada bahasa lain yang bukan miliknya. Hal tersebut dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu antara lain: faktor politis, faktor etnis, ras, gengsi, menganggap bahasa tersebut terlalu rumit atau susah dan sebagainya. Sebagai contoh yaitu penggunaan bahasa Jawa di lingkungan masyarakat Jawa. Dewasa ini penggunaan bahasa Jawa dikalangan masyarakat Jawa sendiri dirasa kurang begitu antusias. Hal ini merupakan tanda-tanda mulai munculnya sikap yang kurang positif terhadap bahasa tersebut. Bahasa-bahasa daerah terkadang dianggap sebagai bahasa yang kurang fleksibel dan kurang mengikuti perkembangan jaman. Demikian pula bahasa Jawa. Anak-anak muda pada jaman sekarang kurang begitu mengerti dan antusias menggunakan bahasa tersebut, karena ada yang merasa bahwa bahasa Jawa terlalu rumit bagi mereka, banyak leksikon dari bahasa Jawa yang tidak dimengerti, ditambah dengan penggunaan tingkat tutur bahasa Jawa dan sebagainya. Hal tersebut merupakan indikasi bahwa mereka sudah tidak berminat lagi untuk mempelajari bahasa Jawa, atau hal itu juga dipengaruhi oleh perkembangan keadaan yang menghendaki segala sesuatu yang serba praktis dan simpel. Tidak hanya bahasa daerah, tetapi bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional pun dirasa telah mulai pudar ciri sikap bahasa positifnya.

Sikap negatif juga akan lebih terasa akibat-akibatnya apabila seseorang atau sekelompok orang tidak mempunyai kesadaran akan adanya norma bahasa. Sikap tersebut nampak dalam tindak tuturnya. Mereka tidak merasa perlu untuk menggunakan bahasa secara cermat dan tertib, mengikuti kaidah yang berlaku.

Berkenaan dengan sikap bahasa negatif ada pendapat yang menyatakan bahwa jalan yang harus ditempuh adalah dengan pendidikan bahasa yang dilaksanakan atas dasar pembinaan kaidah dan norma-norma sosial dan budaya yang ada dalam masyarakat bahasa yang bersangkutan. Namun menurut Lambert (1976) motivasi belajar tersebut juga berorientasi pada dua hal yaitu:

  1. Perbaikan nasib (orientasi instrumental). Orientasi instrumental mengacu/banyak terjadi pada bahasa-bahasa yang jangkauan pemakaiannya luas, banyak dibutuhkan dan menjanjikan nilai ekonomi yang tinggi, seperti bahasa Inggris, bahasa Prancis, dan bahasa Jepang.
  2. Keingintahuan terhadap kebudayaan masyarakat yang bahasanya dipelajari (orientasi integratif). Orientasi integratif banyak terjadi pada bahasa-bahasa dari suatu masyarakat yang mempunyai kebudayaan tinggi, tetapi bahasanya hanya digunakan sebagai alat komunikasi terbatas pada kelompok etnik tertentu.

Kedua orientasi tersebut juga merupakan faktor-faktor yang mempengaruhi sikap bahasa seseorang. Selain itu sikap bahasa juga bisa mempengaruhi seseorang untuk menggunakan suatu bahasa, dan bukan bahasa yang lain, dalam masyarakat yang bilingual atau multilingual.

Mengacu pada sikap bahasa pada masyarakat yang bilingual atau multilingual, terdapat dampak positif dan negatif bagi pembinaan bahasa Indonesia dan bahasa daerah. Memang semakin meluasnya pemakaian bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional, adalah suatu hal yang positif. Tetapi dampak negatifnya seseorang sering mendapat hambatan psikologis dalam menggunakan bahasa daerahnya yang mengenal tingkatan bahasa, seringkali memaksa mereka terbalik-balik dalam bertutur antara bahasa daerah dan bahasa Indonesia. Akhirnya sering terjadi kalimat-kalimat / kata-kata (karena banyaknya terjadi interferensi / campur kode yang tidak terkendali) muncul kata-kata sebagai suatu ragam bahasa baru. Misalnya, bahasa Indonesia yang kejawa-jawaan atau bahasa Indonesia yang keinggris-inggrisan, dan lain-lain. Hal itu pun mulai sering ditemui di masyarakat pengguna bahasa sekarang.

Contoh:
1.    Bahasa Indonesia yang kejawa-jawaan.
a.    Adanya pemakaian akhiran ‘o’
Lihat + o  lihato [ lihatכ ]‘lihatlah’, yang baku sebenarnya adalah lihatlah.
Jadi kata bahasa Indonesia mendapat tambahan akhiran -o, atau seperti akhiran a [  כ  ] dalam bahasa Jawa.

b.  Adanya pemakaian akhiran ‘-en’
Ambil + en  ambilen [ ambIlən ], yang baku adalah ambilah.
Kata ambil dalam bahasa Indonesia mendapat tambahan akhiran -en yang merupakan akhiran dalam bahasa Jawa.

c. Menembak + i  menembaki [mənεmba?i], seharusnya menembakki [mənεmba?ki].

d. Adanya pemakaian akhiran ‘-ke’
biar + ke      biarke [biarke], yang baku adalah biarkan.
duduk + ke  dudukke [dudU?ke], yang baku adalah dudukkan
ambil + ke    ambilke [ambIlke], yang baku adalah ambilkan
Akhiran -ke tidak terdapat dalam bahasa Indonesia, akhiran -ke disini digunakan seperti dalam penggunaan akhiran –ake dalam bahasa Jawa.

2.    Bahasa Indonesia yang keinggris-inggrisan
Hal ini biasanya terdapat dalam pengucapan/pelafalan bahasa Indonesia yang menyerupai pelafalan/pengucapan bahasa Inggris.
Contoh:
Becek [bεcεk]    diucapkan Becheq [bεchε?]
fonem t [t] diucapkan c [c]
Gitu [gitu]      gicu [gicu]
Antri [antri]    anchri [anchri]

3.    Bahasa Jawa yang keindonesia-indonesiaan.
Penggunaan akhiran -lah.
Contoh:
wislah [wIslah]   wis ta ‘sudahlah’

III.    Penutup
Sikap bahasa adalah posisi mental atau perasaan terhadap bahasa sendiri atau bahasa orang lain (Kridalaksana, 2001:197). Keadaan dan proses terbentuknya sikap bahasa tidak jauh dari keadaan dan proses terbentuknya sikap pada umumnya. Lambert (1967) menyatakan bahwa sikap itu terdiri dari tiga komponen, yaitu komponen kognitif, komponen afektif, dan komponen konatif.

Anderson (1974) membagi sikap atas dua macam, yaitu (1) sikap kebahasaan dan (2) sikap nonkebahasaan. Sikap kebahasan dapat dikategorikan menjadi dua sikap yaitu sikap positif dan sikap negatif. Sikap positif yaitu sikap antusiasme terhadap penggunaan bahasanya (bahasa yang digunakan oleh kelompoknya/masyarakat tutur dimana dia berada). Sebaliknya jika ciri-ciri itu sudah menghilang atau melemah dari diri seseorang atau dari diri sekelompok orang anggota masyarakat tutur, maka berarti sikap negatif terhadap suatu bahasa telah melanda diri atau kelompok orang itu. Garvin dan Mathiot (1968) merumuskan tiga ciri sikap bahasa yaitu kesetiaan bahasa (language loyalty), kebanggaan bahasa (language pride), kesadaran adanya norma bahasa (awareness of the norm).

DAFTAR PUSTAKA

Abdul Chaer, Leonie Agustina. 2004. Sosiolinguistik Perkenalan Awal. Jakarta: PT Rineka Cipta.
Harimurti Kridalaksana. 2001. Kamus Linguistik. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.
Mansoer, Pateda. 1990. Sosiolinguistik. Bandung: Angkasa.
Nababan, P.W.J. 1986. Sosiolinguistik Suatu Pengantar. Jakarta: PT. Gramedia.
Suwito. 1983. Pengantar Awal Sosiolinguistik Teori dan Problema. Surakarta: Henari Offset Solo.
http://www.google.com-sosiolinguistik-sikap bahasa.

Beberapa pemikiran pakar memang sengaja tidak muncul dalam daftar pustaka karena menunggu artikel ini diterbitkan dalam buku. Harap maklum

  36 comments for “SIKAP BAHASA (LANGUAGE ATTITUDE)

  1. KURNIASIH
    April 22, 2010 pukul 1:21 am

    bagus blog nya. kenapa di namakan al azhar? satu lagi referensi garvin dan mathiot yang di ambil ada di buku apa ya? terimakasih

    • Mei 13, 2010 pukul 10:56 pm

      al azhar diambil dari nama belakang saya…., ingin referensi garvin dan mathiot? ntar saya carikan…capa tahu ada electronic copynya…thanks dah kasih komen….

    • Juli 14, 2012 pukul 12:03 pm

      tolong terbitin artikel ato jurnal tentang sikap bahasa, karena saya lagi menliti tentang sikap bahasa siswa d salah satu sekolah SMP, jadi saya butuh referensi yang banyak untuk penelitian saya.
      thanks you
      🙂

  2. hany
    Juni 6, 2010 pukul 9:03 am

    artikelnya keren……………banyak ngebantu saya dalam nyelesein tugas akhir semester saya. tapi kalo boleh tau, dimana ya saya bisa dapat lebih banyak lagi referensi tentang linguistik????????? karna jujur saya tertarik untuk lebih mendalami tentang ilmu-ilmi kebahasaan………selain itu, siapa tau bisa jadi acuan saya untuk menyelesaikan skripsi saya!!!!!!!!!!!!!! Thanks for ur attention……….

    • Juni 15, 2010 pukul 10:11 pm

      thanks atas pujiannya….itu membuat saya tambah bersemangat lagi menambah info dalam laman ini….akhir2 ini saya lagi agak sibuk, jd mohon maafnya br bs kasih respon….

  3. RANGGA
    November 11, 2010 pukul 4:12 am

    SALAM KENAL MAS…SAYA MAHASISWA ANGKATAN 2007, SAYA LAGI NYUSUN SKRIPSI SAYA MINTA TOLONG MAS, KALOW ADA MAS PUNYA ARTIKEL MENGENAI LANGUAGE ATTITUDE DAN FOUNDATION THEORYNYA TOLONG DIKIRIM KE EMAIL SAYA MAS Y,MOHON BANTUAN NYA.SEKIAN TERIMAKSAIH

    • November 11, 2010 pukul 8:03 am

      Bukankah tulisan tentang Sikap Bahasa di atas adalah sebuah artikel? Saya kurang paham tentang definisi foundation theory. Apakah itu kajian pustakanya? Ataukah sumber-sumber bukunya? Kalau kajian pustakanya, artikel di atas telah mencantumkan beberapa pemikiran dari pakar (maaf saya juga tidak mencantumkan referensi dari beberapa pakar lain karena artikel di atas belum terbit dalam buku). Anda dapat mengkutipnya (jika ada). Kalau buku-buku referensinya, anda dapat mencarinya lewat daftar referensi yang ada pada akhir artikel tersebut.

      Mengingat artikel Sikap Bahasa yang ada di atas adalah artikel teoritis, dengan panduan artikel sederhana di atas, saya pikir itu saja sudah cukup untuk membuat (melahirkan) berbagai macam artikel aplikatif (praktik). Selamat menulis skripsi dan tetap semangat.

  4. Ina
    Desember 19, 2010 pukul 9:05 pm

    Pak, klo bisa ada terjemahan ke bahasa inggrisnya… artikel anda sangat cocok dengan tugas-tugas kuliah saya. takutnya saya salah menerjemahkan ke bahasa inggrisnya. contoh nya prilaku bahasa & prilaku tutur klo diterjemahkan ke bahasa inggris hampir sama. jadi apa salahnya klo ada terjemahan ke bahasa inggrisnya. terima kasih.

  5. Zhul
    Juni 8, 2011 pukul 12:44 pm

    Tolong Mas kalo ada artikel atau makalah tentang Sikap Bahasa dan Motivasi Terhadap Bahasa Indonesia, tolong dikirim ke email saya..
    terima kasih sebelumnya

  6. enni
    Januari 29, 2012 pukul 10:02 am

    aslm, mas, kalau sikap bahasa dan pemerolehan bahasa ada hubunganya ndak?, tak tunggu jawabanya di emailku yo. thank u

  7. fifi indrayani
    Februari 2, 2012 pukul 10:30 am

    boleh pinjam buku sosiolinguistik nya karangan Suwito? atau fotocopyan nya pak, saya butuh banget buat tugas akhir. terima kasih

    • Februari 3, 2012 pukul 7:16 am

      Silahkan bisa datang kerumah saya. Dengan senang hati saya pinjamkan buku tersebut

  8. Maret 11, 2012 pukul 11:37 am

    alamat lengkap rumahnya pak?

    • Maret 12, 2012 pukul 10:44 am

      Rumah saya Perum Lavender Blok P No 6 Bangkalan Madura. Atau mbak bisa kunjungi saya di kantor di Program Studi Sastra Inggris FISIB Universitas Trunojoyo Madura. Jalan Raya Telang PO.BOX. 2 Kamal Bangkalan Madura.

  9. Apriyanto
    Juni 14, 2012 pukul 4:39 am

    Thanks Banget Bang.
    Lumayan buat bantu tugas kuliah..
    🙂

  10. Oktober 10, 2012 pukul 11:39 am

    Everything is very open with a precise description of the issues.

    It was truly informative. Your website is
    extremely helpful. Many thanks for sharing!

  11. wanti
    Januari 26, 2013 pukul 4:28 am

    Maf, boleh ya artikelnya sy kutip tuk karya tulis?

    • Januari 26, 2013 pukul 11:45 am

      silahkan, tapi jangan lupa mencantumkan penulis dan alamat artikel beserta laman ini ya..

  12. Vivi antika
    Januari 11, 2014 pukul 7:18 am

    Saya butuh buku sosiolinguistik karangan suwito sama nababan punya tidak, kalau ada bagaimana cara pinjamnya, saya tinggal di tangerang.

  13. vivi antika
    Januari 11, 2014 pukul 11:45 pm

    saya butuh buku sosiolinguistik karangan suwito dan nababan, alamat saya di Tangerang, bagaimana caranya?

    • Januari 14, 2014 pukul 10:57 pm

      coba datang keperpustakaan pusat UNS, disitu tersedia buku yang vivi maksud…atau silahkan mampir ke kampus saya…:)

  14. Maret 24, 2014 pukul 2:25 am

    artikelnya sangat memukau,,
    saya sangat membutuhkan artikel tentang relasi al-qur’an dan bahasa Arab dalam pembentukan mentalitas,,

    sumber dari anda sangat saya harapkan ..
    thanks

  15. Juni 7, 2014 pukul 10:34 am

    Trms…postingnya sangat bermanfaat bagi kami…

  16. tatyn
    Juni 14, 2014 pukul 11:11 am

    minta jdul untuk kuliah saya,,mengenai fenomena bahasa di kehidupan sehari-hari

  17. Februari 14, 2015 pukul 8:16 am

    Thanks kak atas referensix..oia bisa tdk brikan sya pmhman lg tntng sikap bahas.cntoh misalnya apabila ada sebuah daerah yg bhsa ibux sdh punah apakah ada teori yg bisa mmbntu sya untk mndukung penelitian sya?

  18. Hidayati shobihatin
    April 17, 2016 pukul 11:20 am

    Terimakasih untuk informasinya. Tapi saya sangat berharap rekomendasi referensi khusus untuk sikap bahasa

  19. lelybuan
    Oktober 6, 2016 pukul 2:31 am

    thanks kak referensinya. guys, minta infonya dong ada yang tau nggak jurnal tentang sikap bahasa suku tertentu kepada bahasa yang lain. misalnya sikap bahasa orang jawa terhadap bahasa batak. lagi butuh kali niii

  20. Maret 4, 2017 pukul 9:15 am

    terimakasih atas referensinya mas

  21. Mei 15, 2017 pukul 1:39 pm

    Mas, boleh minta saran topik linguistik murni? Terima kasih.

  22. Januari 22, 2019 pukul 2:27 am

    Salam, maaf jika terlambat komentarnya, kalo boleh saran, beragamnya sika bahasa masyarakat etnik di mana saja, alangkah baiknya jjika dikumpulkan hasil-hasil penelitian sikap bahasa di berbagai daerah di Indonesia dan dikompilasikan menjadi satu tema ” keragaman sikap bahasa” dengan sendirinya arah kepunahan bahasa di wilayah Indonesia dapat terdeteksi. makasih

  23. Mei 16, 2020 pukul 1:18 pm

    Bapak, saya boleh minta saran untuk proposal saya? Saya tunggu balasannya di e-mail ya pak, tolong pak:’)

    • Juni 8, 2020 pukul 11:02 am

      silahkan kirim email ya

      • Iqbal Sidik
        Februari 7, 2022 pukul 7:20 am

        Pak, adakah referensi judul yang unik untuk membuat proposal jurnal mengenai sikap bahasa. Mohon balasannya pak.

Tinggalkan Balasan ke enni Batalkan balasan